Friday, December 31, 2010

kertas yang lemah atau angin yang terlalu berkuasa?


kemana angin akan membawa hidupmu terbang??  apakah ke dunia yang sarat dengan suka .. atau sebaliknya ….  siapa tahu ????

tanpa disadari ia merupakan lembar  terakhir  dalam buku itu. sebentar lagi dia siap untuk digantikan. masih hangat di pikirannya tulisan duka yang menyayat hatinya piluh tetapi selalu ada suka yang menjadi selimut ketika sayatan itu sudah mulai parah. selalu ada tangis menderai yang membasahi elok pipinya tetapi selalu kering oleh tawa bibir manisnya. ketika satu persatu orang memasuki hidupnya. seperti biasa ada yang datang dan pergi. meninggalkan  satu pengalaman yang menjadikannya tahu dan lebih kuat akan adanya harapan. di sinilah ia, berada dipenghujung buku tua yang dipenuhi berbagai macam coretan.

hidup itu kertas dan Tuhanlah anginnya. Ia senantiasa membawamu pergi pada kehidupan bahkan dimensi tertentu kemanapun Ia mau. kitalah kertas, kertas yang dengan mudah dibawa pergi. kertas yang mudah disobek. kertas yang mudah digulung. Kertas yang begitu rapuh dan akan robek sendirinya jika diterpa air. bisakah semenit saja kertas tampak kuat di depan angin? bisakah semenit saja kertas tidak angkuh ?

esok akan ada langit baru ditemani mentari yang bersinar lebih cerah daripada sebelumnya. esok adalah penentuan kemana angin akan meniup kertas terbang. apakah ke dunia yang sarat akan duka atau malah sebaliknya. esok adalah penentuan dimensi baru manusia dimulai.

apa yang pantas  diisi pada kertas terakhir dalam buku tua ? kesan? pesan? cinta? cita? atau harapan?
posted by : irenejessicakalangi 

Saturday, December 25, 2010

undefined II

25 Desember 2010 :

* di mana aku bisa menyembunyikan perasaan bahagia jika topeng yang kupakai mencair oleh derasnya air mataku yang jatuh ? tidak ada kapal yang tidak tenggelam, tak ada burung yang tidak akan pergi menjauhi sarangnya, begitu pula ... aku.

* kini aku boleh sedikit berbangga, karena dia sudah tidak seperti dulu lagi. dia kini tampak lebih kuat meski terkadang terhempas ombak dan akhirnya jatuh

* hari ini aku juga senang karena mendapat ucapan natal dari orang yang sudah membuatku berubah 180 derajat :*

* hatiku tergerak ketika dia mengingatkan kembali tentang masa lalu di mana aku masih tersenyum. jujur aku kecewa terhadapmu :(

* terkadang merasa lelah terhadap hidup yang terus menerus menjadikan ku pada posisi yang tersudutkan

* selamat natal untuk mama ku tercinta :)

*selamat natal untuk papa ku tercinta di surga :) bagaimana keadaan natal di sana?

Wednesday, December 22, 2010

untuk mama tercinta :*

 ini soal harapan yang masih kabur di masa depan. ini tentang kepastian hidup dan tentang usaha mencapai harapan..

hari ini aku dengar mama punya banyak keinginan :

1. nanti kalau kalian sudah besar, kalian pertama - tama harus bersyukur sama Tuhan karena sudah diberi kekuatan sampai bisa sukses. banyak sudah rintangan yang kalian hadapi, tapi tetap karena kuasa Tuhan kaian bisa sampi di sini.

 ini dia yang buat aku bangga memilki mama seperti dia,selalu mengajarkan pesan moral yang berguna untuk hidupku. aku tidak akan pernah seperti ini kalau di belakang tidak ada mama super seperti dia.  :D

2. kalau sudah begitu, baru kalian mulai berpikir untuk bahagiakan keluarga lain. jangan dulu pikir mama. keluarga lain dulu, yang sangat berperan dalam ke;uarga kita sejak bapak dipanggil. kalian tidak boleh lupakan mereka. bukan mau balas budi, tapi mama mau ajar kalian untuk tahu diri.

sewaktu mengucapkan kata ini, mama langsung nangis. kasiha. pikir aku. rasa cinta dan sayang mama terlalu besar buat papa. pernah sewaktu itu aku tanya mama: ma, aku setuju kok kalau mama menikah lagi :D. tapi mama dengan entengnya menjawab : tidak ada yang terlalu sayang mama, keluarga dan bertanggung jawab penuh kepada keluarga seperi papamu.

3. nah, habis itu kalian boleh bebas makan apa aja setiap hari. di sinii ada mama. kalian tinggal bilang kalian mau makan apa, nanti mama yang pergi beli. hahaha

mama, senyum manis banget waktu ngucapin kata ini. itu dia senyum yang selalu kurindukan dari mama :*

4. dengar nak yah, sejak bapak dipanggil Tuhan cuman satu keinginannya mama. kalian berhasil tamatkan sekolah dan jadi orang. cuman itu. mama selalu berdoa tiap malam, supaya kalian semua dikasih kesehatan dan kemampuan. pokoknya kalian harus bisa jaga nama baik keluarga. angkat nama keluarganya kita di depan orang yang remehkan keluarganya kita. dan kalain tidak boleh dendam sama mereka, tapi maafkanlah mereka karena Tuhan ajar kayak gitu kan nak? 

ini kata - kata yang selalu terbesit bukan hanya di hati tapi juga otakku. mulai dari sinilah tekadku untuk melindungi mama itu ada. tak kusangka mama bisa lebih kuat dari wanita lain, mama bisa lebih perkasa dari wanita lain, dan mama bisa berdiri lebih tegap dari wanita lain.

untuk mama : terima kasih sudah ada di dunia ini. terima kasih karena sudah merubahku dari yang tidak tahu menjadi tahu. terima kasih sudah mengajarkan padaku kalau dunia terkadang bisa jahat dan tidak selamanya baik. bahwa perjuangan hidup di dunia keras, cukup keras.
untuk papa: pa, kau harus bersyukur karena memilki istri seperti mama. meskipun kau ada di surga, aku ingin kau tetap melihat kami, keluargamu. kebahagiaan kami kebahagiaan mu juga. dan ini kupersembahakn untuk  mu. terima kasih yah pa, 15 tahun sudah menjadi papaku di dunia :D


tulisan ini untuk mama, happy mom's day :* . meskipun kadang aku bertengkar sama mama, jengkel sama mama, lawan apa yang mama suruh ke aku, tapi jujur dari lubuk hati yang paling dalam aku sayang sama mama :D
peluk cium dari anakmu yang kedua : Irene Jessica Kalangi

Tuesday, December 21, 2010

jika Tuhan...

kalau Tuhan mengizinkan aku untuk membuka lembaran masa lalu di mana aku masih bisa tersenyum riang dan memandang dunia tanpa beban sedikitpun aku ingin tinggal di sana, aku ingin waktu berhenti.

salah satu hal yang paling menyedihkan dalam hidupku adalah jika mengingat masa lalu. dulu aku dengan mudahnya bisa membentuk senyuman di bibir, menganggap dunia berada di bawah kekuasaanku dan menatap hari ke depan dengan menyandarkan beban pada orang lain. dunia serasa ringan, tidak ada beban , sama sekali tidak ada. tapi, itu dulu.. sebelum ombak menghancurkan segalanya.

ini aku. masih sama seperti gadis yang dulu. tetapi itu di bagian luar. bukan di bagian dalam. 
ini aku. masih sama seperti gadis yang dulu, tapi bohong dan hanya sebuah topeng
ini aku. masih sama seperti gadis yang dulu, tapi luka ini meninggalkan bekas yang tidak bisa terhapus.
iya ini aku, tapi aku sudah berubah. tidak seperti dulu lagi. entah mengapa aku merasa Dia yang mengambil apa yang seharusnya kumilki. entah mengapa aku merasa Dia tidak adil padaku. 

dalam keadaan ini aku hanya mengutuk diri sendiri mengapa aku tercipta menjadi manusia bodoh yang terus dibayang - bayangi masa lalu. hei!! aku juga ingin lari!! tidakkah kau tahu itu? tapi jika kau berada dalam posisiku... entahlah aku tidak tahu.
masa lalu membuatku lemah, tidak berdaya. masa lalu yang menghancurkan harapanku. masa lalu yang akan membuat aku menjadi lemah. jika kau diberi 2 pilihan :
a. kembali ke masa lalu di mana kau bisa melemparkan senyum sebanyak - banyaknya.
b. tetap menjalani kehidupan mu sekarang dengan topeng indah yang meghiasi wajahmu.
apa yang akan kau pilih?

karena sesungguhnya hidup adalah pilihan, hidup adalah misteri. hidup adalah utang yang harus kau bayar kemudian. apa yang kau tuai itulah yang dahulu kau tanam

waktu terima raport

sebenarnya blog ini gak penting banget sih. malah gak penting sama sekali ! sebenarnya foto - foto ini hanya mau saya pamerkan sebagai bentuk pamer saja (???). sekedar info : foto - foto di bawah ini diambil sewaktu terima raport. jantung kita yang dag-dig-dug-deg-dog (bukan anjing!!) nunggu raport, buyar sewaktu saya mengajak manusia - manusia ini foto bersama :D
ini dia sebagian dari kegilaan kita , selamat menikmati :

aping, eno, metta, saya (yang imut), nessa, tane :D

 eno, aping, saya (yang seksi), metta, valen, nessa, tane :D

 eno, aping, saya (saya lucuji di sini ?), valen, metta, nessa, tane :P


tane, saya (yang modis), nocher
wanita ini namanya TANIA GABRIELLA CIUTARNO. orangnya rada lalot sama oon. tapi paling jago sama bahasa inggris :D
tapi kadang - kadang saya ngeri sendiri kalau dia sudah bicara sendiri. biasanya dia melakukan hal - hal aneh diluar otak manusia :D trus habis itu eboh sendiri deh  =="

itulah cerita singkat hal - hal aneh yang kami lakukan :D

catatan : dangerous! don't try this at home !

malaikat 'saya' :D

hai hai hai !!
ehm ehm!, semua pasti bingung kenapa saya membuat iren mania part II ini. hal ini tak lain dan tak bukan karena di HACK oleh orang yang terlalu iri dengan ke-eksisan blog saya. sumpah!! sewaktu tahu hal ini, otak saya sudah tidak bisa mencerna apa yang harus saya lakukan. (padahal perut saya di situ lagi sakit, ingin *tiiittt* tapi ampuh tertahan karena otak saya tidak jalan). H E B AT dan S A L U T untuk O T A K saya :D akhirnya karena saya sudah terlalu bodoh, entah mengapa saya memutuskan untuk ol facebook, dan mendapati teman saya KALVIN ENDRIANTO (aping) sedang ol juga. langsunglah saya bertanya kepada dia apa yang harus saya lakukan (lewat chat). ( ini dia mukanya manusia itu):

hahah. terima kasih untuk aping yang sudah mencoba untuk membuka blog saya selama (tidak tahu berapa kali) tapi tetap tidak terbuka. SAYA TERHARU :(  pria ini juga yang menyarankan saya membuat email dan blog baru. dan saya ikuti untuk menyenangkan hatinya :D ternyata nasihat yang mujarab. good job bro !  :P

ada lagi satu orang yang rela memberikan email dan passwordnya pada saya untuk memperbaiki blog saya, tetapi mungkin karena takdir Allah SWT hal itu tidak berguna (jiaaahh :* ) tapi saya sangat terharu karena keberaniannya memberikan email itu pada saya dia adalah : TJHAN RENO. ini dia wajah pria itu :

sekali lagi terima kasih eno yah, atas bantuannya. meskipun tidak berguna tapi perbuatanmu cukup membuat aku terharu lohh :P. jangan lupa follow blog saya! bisa lewat twitter kok eno :P hahay! peace :)

itulah orang - orang yang membantu saya memulihkan blog. tetapi tidak ditakdirkan untuk mem-berhasilkan saya memperbaiki blog (?). 

akhirnya blog saya pun jadi, setelah berkutat di depan komputer selama 3 jam!! dan ada satu teman saya yang bersedia meminjamkan laptopnya padaku untuk memperbaiki ataupun mengedit blog saya, NARISSA PETRONELLA PINONTOAN ini dia wajah wanita itu :

mukanya yang sok polos ini adalah penipuan! (kagak nyambung!!) makasih yah nonie sayanggggg. sudah mau pinjamkan saya laptop dan modem buat perbaiki blog :P :D :) . pokoke nonie the best :D. BIG THANKS :*

setelah , jadi ada satu teman saya yang memuji  blog saya dan bangga karena memilki teman yang PINTAR seperti saya ini. namanya NATHANIA KARINA. ini dia wajah wanita itu :

tengs yah nia atas pujian termanis, terindah yang membuat saya sungguh sungguh terharu !! saya tidak salah punya teman seperti dirimu :D :D

itulah sejarah singkat asal muasal blog saya. intinya kalian semua adalah penyelamat yang membuat saya terharu atas bantuan dan pujian kalian! makasih yah ! jangan lupa menyebarkan blog saya yah !!!

KISS BYE :* :*


undefined

     antara pengorbanan, cinta dan kebahagiaan :
apa yang kau rasakan jika kebahagiaan dalam hidupmu kau persembahkan untuknya dan berhasil kau penuhi ??

hari ini kulihat senyum itu terpancar lagi. setelah sekian lama aku hanya bisa berharap dan berkhayal. tapi kali ini aku bia membuktikannya. mencapai hal yang pertama kuanggap abstrak ternyata menjadi kenyataan dalam hidupku. ada senang di sana karena aku bisa mempersembahkan hasil yang kucapai padanya. setidaknya membuatnya merasa bangga telah memiliki anak sepertiku, atau bahkan meringankan beban pikiran dunianya sendiri. tetapi juga ada sedih. hal inilah yang kutakutkan dari dulu. ketika memori itu kembali terkuak di permukaan otakku. ingin aku menguburnya tetapi tetap saja naik ke permukaan. rasanya diriku bernasib malang mengalami kejadian ini. tapi siapa yang bisa kusalahkan atas kepergian seseorang ? sesungguhnya aku malas membahas soal ini.

hidup itu indah bila kau hadapi dengan senyuman. tapi sayangnya tak semua orang bisa memegang pemahaman itu. dan aku adalah orang terbodoh karena hanya bisa terapung dalam permainan di dalamnya. berusaha untuk menjadi tegar tapi tetap saja bisa terhempas ombak seberapa kuat diriku tak bisa menahan serangan yang ditujukan padaku. sejak kepergiannya aku berjanji untuk memberikan apa pun bahkan segalanya hanya untuk satu orang. dialah mama. apapun akan kulakukan untuk wanita yang satu ini, karena hanya dia yang kupunya sekarang.

aku bertaruh atas nama cinta, pengorbanan dan kebahagiaan pada Tuhan untuknya. hidupku bak labirin yang tidak berujung ketika menjalaninya. hidupku saat ini berbicara tentang bagaimana harapan dan cita - cita yang aku inginkan. bagaimana prosesnya juga hasil akhir yang kudapat.

untuk mama : terima kasih telah melahirkan aku ke dunia ini. karena setelah aku berada di dalamnya, aku bisa mengetahui hal - hal yang tak bisa kujangkau semudah membalikkan tangan. kau mengajarkan satu hal padaku. ' apa yang kau inginkan dariNya jika kau menjalaninya dengan sungguh - sungguh disertai dengan usaha pasti akan kau capai' . happy mother's day :D

ini bukan soal hidup. ini hubungan antara pengorbanan, cinta dan kebahagiaan...

Monday, December 20, 2010

gajebo bareng iren yah :)

yeiy! ini iren. kalian bisa panggil saya sica. okay, nama lengkap saya : IRENE JESSICA KALANGI.hasil persilangan biologis dari IDRIS KALANGI dan YOHANA. dan merupakan anak ke2 dari 3 bersaudara. (catat itu!! ) (?). lahir di Makassar 4 juni 1994 :D. perlu diketahui saat ini saya bersekolah di SMA KATOLIK RAJAWALI kls 2 SMA :D dan mengambil jurusan yang berlawanan dari IPA :)
setelah lama menulis blog dengan tulisan yang berat dan hal itu dikarenakan satu masalah dan lain hal, akhirnya saya mendapat ilham yang entah dari mana datangnya untuk memposting blog kali ini yang berjudul seperti yang tertera di atas :P. di sini saya akan mengajak kalian untuk melihat foto - foto terseksi, terlucu,terimut dan terjelek saya juga teman - teman. dan sedikit santai melihat keseksian juga kecantikan dari saya tentunya. hahay! selamat menikmati (makanan kali :) ) jayuss !!!




yeiy ! ini saya. catatan : foto ini merupakan salah satu foto terseksiiii yang saya milki :P (?). perlu diketahui juga bahwa foto seksi ini di potret oleh teman saya : TJHAN RENO di belakang gedung sekolah sewaktu fancy fair SMAKARA. kalo mau kenal lebih dekat dengan dia, bisa langsung follow di @enohere , okee ?!

oke, sekian ah tentang saya. selanjutnya adalah di mana saya akan mengenalkan teman - teman saya kepada kalian :D

 yang sebelah kiri adalah marcellina amanda (@marcellinamanda) kemudian yang sebelah kanan adalah nia (@nathaniakarina). sekarang mereka ada di bandung dan satu sekolah :D

yah!! kalo ini namanya veronica pratiwy :D. orgny centil, blak - blakan gitu dehh. tapi baik hati kok. hobi : dandan. DICARI!!! cowok yang gagah dan tajir untuk pendamping hidup temen aku iniii :D

hahahah. kalau yang ini namanya natan (@naka_roodbol). dia teman yang akhir - akhir ini pikirannya sudah mulai dewasa. (entah karena kenapa. mungkin kesambut hantu dewasa! :D)

 kalau wanita yang satu ini namanya aldisa. yah, badannya kecil tapi jangan sslah!! kekuatannya BESARRRRR :D. peace sist :)

 yang ini adalah anas :D (@anaswinardi). orangnya sangat berseni. pintar nail art dan deco art! hahay! sikapnya dewasa bgt. tapi mukanya!! SEREMMMM. tapi dibalik itu semua, dia adalah orang yang baikkk :)


finally. this is my best friend!!! cal her nonie (@narissaPP). orangnya manja, pemalu, tapi playgirl. dia adalah orang yang sangatttttt setiaaaaaaaaaaa :D
(kita sudah berteman dari SD sampai sekarang saya SMA) meskipun dia skolah di surabaya, tapi dia tidak pernah lupa ke Makasaar :)

teman - teman baru selama di SMA :

 kedua pria keren dan oke ini bernama TJHAN RENO (@enohere) (kanan) (yang akhir-akhir ini inner beauty nya juga jiwa kepria-annya keluar) dan KALVIN ENDRIANTO (@kalvinapink) yang ternyata difans sama sahabat baik saya NARISSA PETRONELLA PINONTOAN (padahal sahabat saya ini baru ketemu pertama kali. entah apa yang disukai dari pria ini) (kiri)

 wanita durhaka yang tidak kelihatan mukanya ini bernama evo (@ewank07) orangnya cuek dan amburadul!! tapi okee :D

kalau yang ini adalah teman terkecil saya (?) namanya metta (@mettwngsa) . orangnya itu apa adanya dan ceplas - ceplos :D

oke, kita lanjut ke keluarga yah :P :D :)

 ini saya berfoto ria sama kakak saya. Indri (@indriekalangi)

 yep! ini saya bersama keluarga sewaktu liburan di bali :d (sok yah sayanya. mau aja di tahu pernah ke bali :P) hahay! ada mama, papa, indri, saya dan rio :D
LOVE MY FAMILY FOREVER !!!

oke. itulah sekilas gajebo bareng iren. terima kasih atas partisipasinya yah teman - teman :)

blog ini khusus saya persembahkan untuk orang - orang yang telah mengisi hidupku. entah membuatnya jadi berwarna ato jadi hitam putih :*
terima kasih karena sudah mengenal saya dan sudah menjadi bagian dari hidup saya :D
MUAAACCHCHHHHH (4L4Y)

hidupmu bukan hidupnya

Ini adalah kisah tentang seorang gadis remaja. Bukan merupakan kisah sedih yang sengaja diulis oleh pengarangnya berdasarkan pikiran yang datang saja, bukan sekedar cerita yang membuat kita berbeda, tapi ini kisah nyata. Kisah yang benar – benar terjadi, seorang gadis remaja yang menganggap cobaan hidupnya sangat berat. Bukannya tidak percaya akan kemampuan Tuhan, tetapi entah mengapa ia ragu. Meskipun keajaiban Tuhan sering ia alami tapi tak tahu mengapa gadis ini tidak mengerti juga. Ia terlahir sebagai seorang gadis yang beranjak remaja dengan watak keras, kepala batu, ingin menang sendiri, selalu mempertahankan apa yang menurutnya benar. Di kehidupan biasanya ia cukup terkenal, karena berwatak seorang pemimpin, baik, humoris, memiliki banyak teman, dan juga memiliki tanggung jawab. Tetapi dibalik itu semua terbentuk jiwa yang sangat rapuh, rapuh, bahkan sangat rapuh. Ada banyak masalah yang orang – orang di sekitarnya tidak tahu. Hal ini ia simpan selama belasan tahun lamanya. Setiap hari ia menangis, meminta petolongan pada Tuhan, tapi entahlah mengapa ia belum mendapatkan apa yang ia inginkan. Masalah yang cukup berat dialaminya yaitu ingin membahagiakan orang tuanya. Mungkin menurut orang lain itu tidak penting, tetapi menurutnya itu sangatlah penting. Ia mulai memiliki keinginan itu ketika ia melihat ibunya menangis karena sudah pusing mengurus seluruh keuangan dalam keluarga. Banyak sekali kebutuhan – kebutuhan yang harus dipenuhinya. Belum lagi masalah kakaknya yang pertama yang selalu menginginkan barang – barang yang sebenarnya tidak bisa dipenuhi. Ya… ia selalu memaksakan kehendaknya sendiri, lalu sang ayah yang mulai tidak mempedulikan kebutuhan anak dan istrinya. Anehnya sang ayah ini sangat patuh apabila ia disuruh membeli barang apapun yang disuruhkan oleh kakaknya. Melihat keadaan itu semua, ibu sang anak menuju tempat tidur dan menumpahkan semua air matanya yang telah berat ditampung dalam matanya. Mulai dri saat itu ia memiliki satu tekad. Ya, apalgi kalo bukan membahagiakan orang tuanya terutama ibunya. Ia sadar bahwa ia bertahan hanya karena ibunya. Meskipun kadang ia membantah dan berpura- pura tersenyum, itu dilakukannya untuk menyembunyikan perasaanya yang gundah dan rapuh. Tetapi ada masalah yang bisa dibilang juga cukup berat. Ia ingin membahagiakan oranag tuanya tetapi kebahagiaan sejatinya belum ia dapatkan. Tetapi hal itu disimpan saja tak peduli kata orang. Neraka kecil telah terbentuk di hatinya yang paling dalam.
Setiap hari rasa jengkel pada ayahnya terus bertambah. Sang ayah terus menerus mamaksakan kehendaknya, tidak pernah mementingkan perasaan sang anak. Perasaan buah hatinya sendiri. Memaksakan sang anak melebihi kemampuan normalnya sendiri. Tidak menghargai hasil karya si anak sendiri. Selalu saja keinginan sang ayah harus yang nomor satu. Hati sang anak sangatlah tersiksa. Sakit, itulah yang dirasakannya. Mungkin tiap hari hanya tangisanlah sahabat sejatinya. Meskipun terlihat kuat ternyata rapuh. Memang dunia tak bisa ditebak sama halnya dengan kehidupan. Kehidupan yang membuat kita sukses dan kehidupan pula yang membuat kita gagal. Kehidupan yang membuat kita bahagia dan kehidupan pulalah yang membuat kita mengangis dan pada akhirnya kehidupan yang memberi dan mengambilnya dari hidup kita itu sendiri menuju kebahagiaan sejati. Kebahagiaan yang tidak berkesudahan. Kehidupan yang tidak dimiliki oleh semua orang. Langka, nyaris langka. Kehidupan itulah yang membuat kita nanti akan terus merasa tentram damai dan bahagia.

h i d u p

Kita tidak pernah tahu apa yang akan terjadi pada diri kita. Hari ini kau tertawa, esok kau menangis. Begitu pula jika hari ini ada suka. Ketika malam berlalu akan berganti duka. Pernak - pernik hidup memang tidak selalu manis, melainkan akan selalu menjadi misteri.
Ada kalanya kau akan jatuh, gagal, dank kau hanya terdiam. Bahkan dalam hidupmu kau akan dibohongi, dikhianati, difitnah dan ditinggalkan orang yang sangat kau sayangi. Di situ kau akan menangis dan menyesali semuanya dan menyalahkan orang itu. Percayalah pada saat itu yang hanya ada 4 elelmen pada dirimu: beban,air mata, amarah dan putus asa.
Tapi semua itu akan tergantikan. Matahari akan terbit kembali memancarkan sinar hangatnya. Kau akan bangkit kembali, berhasil dan melompat setinggi mungkin dengan senyuman termanis menanti masa depan. Di situ kau akan tahu bahwa orang itulah yang memilki rancangan, bukan kita. Itulah yang Ia mau, bukan yang kita mau. Tapi kau hanya bias membisu, diam dan hanya berkata : ‘mujizat’. Tapi kau lupa satu kata yang sangat diinginkan olehNya.
Saat sudah lanjut usiamu,di mana rambut hitam mu telah ditemani oleh ‘si putih’ kau akan membayangkan kejadian ini. Dari awal hingga akhirnya. Duduk di kursi goyang ditemani angin yang menari menemanimu tertidur.Semua pahit, manis, suka dan duka terbingkai rapat dalam hidupmu. Diakhiri dengan senyuman kecil atas kekonyolan hidup.Dan saat kau terbangun kau akan membagikan hal ini pada cucu – cucumu dan berkata : INILAH HIDUP.

D I A

Hari ini badai datang lagi menghantam wajahnya. Di saat lilin berdiri dan siap untuk ditiup, air yang memadamkannya. Wajahnya mengisyaratkan kekecewaan.

2 tahun sudah badai itu berlalu. Tak ada yang bisa ia lakukan selain bersembunyi dibalik songgokan hitam. Biarlah bayang - bayang yang menjadi saksi betapa haru dunia ini.

Ingin meraihnya tetapi tak bisa. Teringat oleh kenangan yang dengan sekejap terhempas oleh kekuasaan. Tak ada yang melawan, semua terdiam, pasrah.. tak terkecuali dia..

Mungkin hari ini hal yang sama terjadi lagi. Di mana ia duduk dalam pikiran kosong membayangkan ketika hidupnya masih berwarna. Ketika masih ada rasa yang menyentuh hidupnya.

Dia sadar ia terlihat bodoh menganggap yang abstrak menjadi konkrit. Di sini perasaan yang berbicara, bukan kekuatan. Ini adalah kisah di mana dia ditinggalkan kehidupan karena ketidaksanggupannya.

Sebuah kisah yang takkan bisa terurai. Luka yang akan selalu membekas. Sebuah fiksi dari dunia kita berpijak.

hanya sebuah ilusi

Aku tidak tahu kemana arus itu akan membawa kehidupanku. Bagaimana kedepannya, apa yang akan terjadi dan penghalang apa yang ada.
Hidup. Anugerah yang tak pernah bisa kau tebak. Saat ini rodamu di atas berbahagialah, tapi jangan lupakan rodamu itu akan berputar perlahan - lahan menuju ke bawah. Seperti aku. Aku adalah sekumpulan orang yang dulu rodanya di atas dan sekarang menjadi di bawah. Ayahku sudah tiada dan sekarang hanya ibu yang aku punya. Juga bibi yang banting tulang untuk menghidupi keperluan kami. Dari situ aku tahu perjuangan hidup. Di sini ada kesedihan, kenangan, ketidakberdayaan, malu, tangis, dan juga semangat. Kerasnya hidup, pahitnya dunia, dan kelemahan manusia. Aku menikmati rasa – rasa itu semua. Ingin rasanya segera keluar dari penderitaan ini, tapi inilah yang aku alami sekarang. Bohong jika ada orang bilang hidup itu mudah! Atau hal – hal lain yang bisa ia katakan untuk memuji hidup. Bukannya aku ingin menjelekkannya, tetapi percayalah! Jika kau bersanding dalam posisiku, hidup adalah bagian hitam kau bisa ada di dunia. Untungnya dalam kehidupanku ini, aku masih memiliki satu malaikat pelindung. Mama. Meskipun terkadang cekcok jadi batu penghalang, tapi beliau tidak pernah putus asa melontarkan semangat – semangat penyejuk hidup. Sampai sekarang aku marasa sangat beruntung memiliki ibu seperti dia, karena aku yakin ibuku adalah 1 diantara milyaran ibu di dunia yang memiliki pola pemberian pengajaran moral berbeda pada anaknya.
Jujur, aku tak tahan dengan ini semua. Rasa – rasanya aku ingin cepat keluar dari penjara ini. Melepaskan ikatan yang sudah menghalangiku melarikan diri dan memukul penjaganya hingga aku bisa keluar dengan bebas. Tapi aku tak bisa, Aku tak bisa keluar. Tidak semudah itu. Aku yakin masih ada banyak rintangan yang akan menghalangiku. Masih banyak batu, tebing bahkan jurang yang akan menjatuhkan aku ke lubangnya. Kalau tiba saatnya aku menghadapi tantangan tersebut, aku ingin Tuhan masih besertaku selamanya, sehingga aku tidak jatuh kedalamnya.
Ternyata benar kata orang, dari memberi jadi diberi. Dari diminta menjadi meminta. Saat itu semua terjadi kau akan menjadi orang yang paling dikasihani. Diremehkan atau bahakan direndahkan. Bahkan tak jarang kau akan menerima cemohan dari orang – orang berengsek yang belum pernah merasakan adanya kehidupan di bawah. Di sini aku tidak mengatakan jauhi orang atas! Tetapi jadikanlah pelajaran, bagaimana orang tersebut bisa berada di atas sedangkan kau tidak. Pelajari bagaimana caranya mengahadapi hidup. Jika bagus, ikuti dan jika jelek lupakan saja. Aku yakin itu akan sangat berguna.
Lebih dari itu semua, kau harus yakin akan ada rencana yang tak bisa kaujangkau ataupun kaupikir menggunakan tangan dan otakmu. Karena dimensinya berbeda. Hanya buah keyakinan yang harus kau pegang. Apapun yang terjadi dalam hidupmu suatu saat, meskipun itu lama bahkan sangat lama (tetapi pasti akan terjadi) kau harus akan terus menunggu juga berusaha dan kau akan temukan jawabannya suatu hari nanti. Rodamu tidak selamanya ada dibawah dan pasti akan perlahan – lahan menuju atas. Dan jika saat itu tiba aku akan menjadi satu – satunya orang yang berbahagia dan bersyukur kau pernah di bawah. Dan menikmati semua keelokan dunia dengan senyuman selebar – lebarnya. Tepat disaat itu juga selesailah tugasku.*Itulah kata ibuku*

fucking day !!

Semua manusia pasti memiliki kekurangan dan kelebihan. Beruntung jika orang tersebut bisa menjadikan kekurangannya menjadi kelebihan. Tetapi bagaimana jika justru seseorang menjadikan kekurangan sebagai kutukan??
Inilah aku. Seorang gadis berusia 16 tahun yang terlahir dari keluarga yang biasa – biasa saja. Aku anak ke 2 dari 3 bersaudara. Saat ini aku duduk di kelas 2 SMA swasta di Makassar. Aku adalah seorang anak yang tergila – gila dengan hidup. Menurutku, hidup adalah misteri. Sama seperti kita menanti kapan kiamat datang. Saat ini kita bisa tertawa, siapa tahu besok kita bersedih? Hari ini kita bersuka siapa tahu besok kita berduka?? Hal inilah yang mendasari aku menyukai hidup. Bukannya aku berkata hidup itu indah. TIDAK! Aku hanya menyukai misteri di dalamnya.
Sama dengan yang terjadi denganku hari ini. Aku adalah sekumpulan orang bodoh yang menganggap kekurangan adalah kutukan. Kutukan yang bisa menikam diriku sendiri jika aku tidak bisa melawannya. Berulang kali aku mencoba tetapi tetap gagal. Jangan tanya apa aku lelah atau tidak. Toh, ini kulakukan untuk seseorang yang sangat kucintai. Rela berkorban dan pengertian adalah hal yang selama ini kusalah pahami. Membayangkan segala sesuatunya mudah, menganggap semuanya instant saja.
Aku tidak suka jika setiap kali menerima cemooh dari orang mengenai kekuranganku, ketidakberdayaanku. Aku marah, dan terkadang mengutuknya! Mereka tidak tahu bahwa aku akan sangat tertekan. Mereka adalah sekumpulan orang berkuasa yang dengan seenaknya menindas kaumku!!. Dengan seenaknya menjadikan kami pesuruhnya!!!. Dan dengan seenaknya membuat kami jadi kambing hitam segala masalahnya!!. Aku bukan tipe orang yang muda dicambuk. Dan hari ini aku mendapat sebuah pelajaran hidup lagi bahwa : Semua manusia pasti memiliki kekurangan dan kelebihan. Beruntung jika orang tersebut bisa menjadikan kekurangannya menjadi kelebihan. Tetapi bagaimana jika justru seseorang menjadikan kekurangan sebagai kutukan??
*Tulisan ini kupersembahkan teruntuk teman - teman yang merasa dunia tidak adil memberlakukan mereka*

pelajaran

hari ini aku dapat 2 pelajaran hidup lagi :
1. kalau kita sedih, waktu akan terasa lambat berputar. seakan - akan kita lah yang menjadi objek bergerak dalam dunia.
2. sekuat apapun kau melewati hidup, sekeras apapun pikiranmu kau tetap seorang perempuan yang lemah !

just about life :D

* tidak ada matahari yang terbit di malam hari. begitu pula hidup. dimensi lain tak kan pernah menyatu dengan kita.

* tidak satu orang pun yang tahu untuk apa kita lahir. untuk apa kita tertawa. untuk apa kita menangis. untuk apa kita terjatuh. dan untuk apa kita bangkit.apa rencana Orang itu atas kita. tetapi aku hanya aingin berkata : syukurilah! karena ladangmu telah banyak mendapat tuaian ! tuaian yang akan kau nikmati di masa depan tanpa kau sadari. meski suatu hari nanti ladang mu sudah tidak bertuaikan, yakinlah ada satu bintang yang selalu bersamamu dn memberikan terang abadi.

* Saat dua manusia itu berhadapan, si anak menatap mata indahnya. tetapi sayang kali ini matanya menyiratkan kesedihan akibat ditinggal kekasih hatinya. air matanya jatuh yang dengan sekejap dihapusnya. berlaku bak batu karang dihadapan anak kecil itu. membawa kesedihan dalam tawa, membawa luka dalam kebahagiaan, dan meninggalkan beksanya hingga ke tanah. mungkin Tuhan sudah menakdirkan hati sebagai tempat kesedihannya. perasaan, pikiran dan harapan. Kini anak itu tahu makna hidup. ingin bertindak tapi tak bisa, hanya diam dan membisu..

b o d o h

hari ini aku merindukan lelaki itu lagi. merindukan dia yang telah pergi untuk selamanya. aku merasakan kejanggalan dalam dirku. hidupku tak sesempurna dulu lagi. sekarang aku haus akan belaian seorang ayah. aku berkhayal seandainya dia masih dalam hidupku. tetapi tak bisa karena kenyataan yang menyakitkan ini.

akulah orang bodoh di dunia karena terus berkutat di masa lalu. mementingkan daun yang gugur dan tidak pernah berpikir untuk  menggantinya dengan daun hijau lain. tapi apa kau tahu apa rasanya?? TIDAK !! kau tidak akan pernah tahu, karena kau tak mengalaminya. aku hanya ingn melihat rona mukanya meskipun hanya dalam mimpi. atau hanya 1 menit bahkan sedetik

tidakkah kau tahu aku ingin sekali bertemu dengannya? bercanda dengannya atau sekedar menanyakan kabar atau bercerita konyol. berada di sampingnya dan tangannya membelai rambutku. atau memeluknya erat disanggupi juga oleh genggamannya.

biarlah aku tetap menjadi orang bodoh. bodoh dengan caraku sendiri. bodoh dengan segala kelemahan yang kumilki. terus menjadi penghayal, terus menangis dan topeng bahagia di wajahku..

inilah aku

aku adalah manusia yang ditakdirkan jatuh cinta pada seseorang yang salah. seseorang yang tidak mengenalku, tak pernah menatapku padahal aku selalu menatapnya dari bilik jendela di waktu siang. apalagi mencintai diriku.

merpati tak pernah kembali ke sarangnya, menghemparkan luas sayapnya mengarungi langit biru dan dewi fortuna tak berpihak padaku. apa kau tahu aku terlibat dalam 'cinta yang salah' ? rasa yang seharusnya terlarang untuk kurasakan, kumasuki tetapi terlanjur aku terjatuh di dalamnya.

inilah dayaku atas segala kebodohanku. aku dikalahkan oleh takdir yang sebenarnya bayang - bayang semu hidupku. inilah kekuranganku atas segala ketololanku. aku dijatuhkan oleh karang besar yang menghamparku tiba - tiba.

buat aku untuk bisa lari dari lingkaran ini. biarkan aku terbang mengitari luasnya samudera. merasakan rasa yang tidak salah lagi.


untuk cinta : buat aku menang atsmu. buat aku bisa membuktikan kehidupan tanpa cinta itu benar adanya.

DAUN terbang karena ANGIN bertiup atau karena POHON tidak memintanya untuk tinggal?"

POHON

Orang-orang memanggilku "POHON" karena aku sangat baik dalam menggambar pohon. Aku selalu menggunakan gambar pohon pada sisi kanan sebagai trademark pada semua lukisanku. Aku telah berpacaran sebanyak 5 kali...

Ada satu wanita yang sangat aku cintai..tapi aku tidak punya keberanian untuk mengatakannya...
Dia tidak cantik..tidak memiliki tubuh yang sexy..
Dia sangat peduli dengan orang lain..religius tapi..dia hanya wanita biasa saja. Aku menyukainya..sangat menyukainya.. Gayanya yang innocent dan apa adanya.. kemandiriannya.. kepandaiannya dan kekuatannya...
Alasan aku tidak mengajaknya kencan karena... aku merasa dia sangat biasa dan tidak serasi untukku...aku takut...jika kami bersama semua perasaan yang indah ini akan hilang... aku takut kalau gosip-gosip yang ada akan menyakitinya...

Aku merasa dia adalah "sahabatku"... aku akan memilikinya tiada batasnya... tidak harus memberikan semuanya hanya untuk dia...
Alasan yang terakhir..membuat dia menemaniku dalam berbagai pergumulan selama 3 tahun ini... Dia tau aku mengejar gadis-gadis lain dan aku telah membuatnya menangis selama 3 tahun...

Ketika aku mencium pacarku yang ke-2 terlihat olehnya...
Dia hanya tersenyum dengan berwajah merah..."lanjutkan saja" katanya,
setelah itu pergi meninggalkan kami.
Esoknya, matanya bengkak..dan merah...
Aku sengaja tidak mau memikirkan apa yang menyebabkannya menangis...
tapi aku tertawa...bercanda dengannya seharian di ruang itu...
Di sudut ruang itu dia menangis...dia tidak tau bahwa aku kembali
untuk mengambil sesuatu yang tertinggal... Hampir 1 jam kulihat dia menangis disana....

Pacarku yang ke-4 tidak menyukainya...
Pernah sekali mereka berdua perang dingin, aku tau bukan sifatnya untuk memulai perang dingin... Tapi aku masih tetap bersama pacarku...
Aku berteriak padanya dan matanya penuh dengan air mata sedih dan kaget...
Aku tidak memikirkan perasaannya dan pergi meninggalkannya bersama pacarku...
Esoknya ia masih tertawa dan bercanda denganku seperti tidak ada yang terjadi sebelumnya...
Aku tau dia sangat sedih dan kecewa tapi dia tidak tau bahwa sakit hatiku sama buruknya dengan dia...
Aku juga sedih...

Ketika aku putus dengan pacarku yang ke 5, aku mengajaknya pergi...
Setelah kencan satu hari itu, aku mengatakan bahwa ada sesuatu yang ingin kukatakan padanya... Dia mengatakan bahwa kebetulan sekali bahwa dia juga ingin mengatakan sesuatu padaku...
Aku cerita tentang putusnya aku dengan pacarku...
Dia berkata bahwa dia sedang memulai suatu hubungan dengan seseorang... aku tau pria itu...dia sering mengejarnya selama ini...Pria yang baik, penuh energi dan menarik...

Aku tak bisa memperlihatkan betapa sakit hatiku,
Aku hanya tersenyum
dan mengucapkan selamat padanya...
Ketika sampai di rumah, sakit hatiku bertambah kuat
dan aku tidak dapat menahannya...
Seperti ada batu yang sangat berat di dadaku...
Aku tak bisa bernapas dan ingin berteriak namun apa daya...

Air mataku mengalir tak terasa aku menangis karenanya...
Sudah sering aku melihatnya menangis untuk pria yang mengacuhkan kehadirannya...
Handphoneku bergetar...
ternyata ada SMS masuk...
SMS itu dikirim 10 hari
yang lalu ketika aku sedih dan menangis...

SMS itu berbunyi,
"DAUN terbang karena ANGIN bertiup atau karena POHON tidak memintanya untuk tinggal?"


DAUN

Aku suka mengoleksi daun-daun, kenapa?
Karena aku merasa bahwa DAUN untuk meninggalkan pohon yang selama ini ditinggali membutuhkan banyak kekuatan.

Selama 3 tahun aku dekat dengan seorang pria, bukan sebagai pacar tapi "Sahabat" .
Tapi ketika dia mempunyai pacar untuk yang pertama kalinya, aku mempelajari sebuah perasaan yang belum pernah aku pelajari sebelumnya - CEMBURU...
Perasaan di hati ini tidak bisa digambarkan dengan menggunakan Lemon.
Hal itu seperti 100 butir lemon busuk. Mereka hanya bersama selama 2 bulan... Ketika mereka putus, aku menyembunyikan perasaan yang luar biasa gembiranya. Tapi sebulan kemudian dia bersama seorang gadis lagi...

Aku menyukainya
dan aku tau bahwa dia juga menyukaiku,
tapi mengapa dia tidak mau mengatakannya?
Jika dia mencintaiku,
mengapa dia tidak memulainya dahulu untuk melangkah?
Ketika dia punya pacar baru lagi, hatiku sedih...
Waktu berjalan dan berjalan, hatiku sedih dan kecewa...

Aku mulai mengira bahwa ini adalah cinta yang bertepuk sebelah tangan...
Tapi..mengapa dia memperlakukanku lebih dari sekedar seorang teman?

Menyukai seseorang sangat menyusahkan hati...
Aku tahu kesukaannya...kebiasaannya...
Tapi perasaannya kepadaku tidak pernah bisa diketahui...
Kau tidak mengharapkan aku seorang wanita untuk mengatakannya bukan ?

Di luar itu, aku mau tetap disampingnya...
memberinya perhatian... menemani...dan mencintainya...
Berharap suatu hari nanti dia akan datang dan mencintaiku...
Hal itu seperti menunggu telephonenya tiap malam...
mengharapkan mengirimku SMS...
Aku tau sesibuk apapun dia, pasti meluangkan waktunya untukku...
Karena itu, aku menunggunya...
3 tahun cukup berat untuk kulalui
dan aku mau menyerah...
Kadang aku berpikir untuk tetap menunggu...
Dilema yang menemaniku selama 3 tahun ini...

Akhir tahun ke-3,
seorang pria mengejarku...
setiap hari dia mengejarku tanpa lelah...
Segala daya upaya telah dilakukan walau seringkali ada penolakan dariku...
Aku berpikir...apakah aku ingin memberikan ruang kecil di hatiku untuknya ..?!?

Dia seperti angin yang hangat dan lembut, mencoba meniup daun untuk terbang dari pohon...
Akhirnya, aku sadar bahwa aku tidak ingin memberikan Angin ini ruang yang kecil di hatiku...

Aku tau Angin akan membawa pergi Daun yang lusuh jauh dan ketempat yang lebih baik...
Akhirnya aku meninggalkan Pohon... tapi Pohon hanya tersenyum dan tidak memintaku untuk tinggal...
Aku sangat sedih memandangnya tersenyum ke arahku...

"DAUN terbang karena ANGIN bertiup atau karena POHON tidak memintanya untuk tinggal?"


ANGIN

Aku menyukai seorang gadis bernama Daun...
karena dia sangat bergantung pada Pohon..
jadi aku harus menjadi ANGIN yang kuat...

Angin akan meniup Daun terbang jauh...
Pertama kalinya..
Aku melihat seseorang memperhatikan kami...
Ketika itu, dia selalu duduk di sana sendirian
atau dengan teman-temannya memperhatikan Pohon...
Ketika Pohon berbicara dengan gadis-gadis, ada cemburu di matanya...
Ketika Pohon melihat ke arah Daun, ada senyum di matanya...
Memperhatikannya menjadi kebiasaanku...
seperti Daun yang suka melihat Pohon.
Satu hari saja tak kulihat dia...
Aku merasa sangat kehilangan...

Di sudut ruang itu,
Kulihat pohon sedang memperhatikan daun...
Air mengalir di mata daun ketika Pohon pergi...
Esoknya...Ku lihat Daun di tempatnya yang biasa, sedang memperhatikan Pohon...
Aku melangkah dan tersenyum padanya...
Kuambil secarik kertas..
kutulis dan kuberikan padanya...
Dia sangat kaget...

Dia melihat ke arahku,
tersenyum dan menerima kertas dariku...
Esoknya... dia datang...
menghampiriku dan memberikan kembali kertas itu...

Hati Daun sangat kuat dan Angin tidak bisa meniupnya pergi,
hal itu karena Daun tidak mau meninggalkan Pohon.
Aku melihat kearahnya...
kuhampiri dengan kata-kata itu... Sangat pelan...
dia mulai membuka dirinya dan menerima kehadiranku dan telponku...

Aku tau orang yang dia cintai bukan aku...
tapi aku akan berusaha agar suatu hari dia menyukaiku...
Selama 4 bulan, aku telah mengucapkan kata Cinta tidak kurang dari 20x kepadanya...
Hampir tiap kali dia mengalihkan pembicaraan...
tapi aku tidak menyerah...
Keputusanku bulat....
Aku ingin memilikinya...
dan berharap dia akan setuju menjadi pacarku....

Aku bertanya, "apa yang kau lakukan?
Kenapa kau tidak pernah membalas?
Mengapa kau selalu membisu?"
Dia berkata, "Aku menengadahkan kepalaku"...

"Ah?" Aku tidak percaya dengan apa yang kudengar...
"Aku menengadahkan kepalaku" dia berteriak...

Kuletakkan telepon......
melompat....
berlari seribu langkah ke rumahnya...
Dia membuka pintu bagiku...
Ku peluk erat-erat tubuhnya...

"DAUN terbang karena tiupan ANGIN atau karena POHON tidak memintanya untuk tinggal?"

air mata

ingin menangis tetapi entah mengapa air matanya tak bisa keluar. keluh kesah kesedihan hatinya terbenam di dalam. tak ada yang bisa membuka kunci yang sudah tergembok.

berat beban yang ditangunggnya, tatkala dipaksa keadaan untuk tersenyum.ia sepertinya menuggu hujan turun untuk menghancurkan batu dalam hatinya, tetapi yang ditunggu tak kunjung datang.

setiap hari bersembunyi, setiap hari dalam kegelapan. mendengar tetapi tak didengar. mengerti tapi tak dimengerti. berharap tapi tak diharapkan. membahagiakan tapi tak dibahagiakan.

biarkanlah dia terus hidup dalam dunianya. berada dalam dunia di bawah kebahagiaan. jangan ada yang membantunya karena begitulah takdir yang tercatat di garis tangannya. mungkin itu juga merupakan atas karma hidupnya di masa lalu.

dia bilang...

satu :
aku : kulit aku hitam gak?
dia : ia, kamu hitam. tapi cocok kok! coklat - coklat gimana gitu :P, malah cocok banget sama muka kamu. biarin gitu aja deh, kamu bagus kok kalo gitu.
aku : tapi aku sering diejek hitam!! :(
dia : ya iyalah! orang di kelas kamu etnis Tionghoa semua! gimana kamu gak yang paling hitam ? udah gak usah dipikirin! aku juga hitam kok!
(dia satu - satunya cowok yang bilang kalo aku cocok dengan kulit hitam dengan muka serius)
dua :
dia : ini nih yang aku suka dari kamu! kita kan SOULMATE ! iya nggak ?
tiga :
dia : makanya aku suka kamu, karena kita cocok! kan SOULMATE!! iya nggak BEBH?
empat :
dia : dengerin future tense aku yah!
aku : iya bawel! apa emang?
dia : ceritanya aku lagi tanding basket ni yah. tunggu dulu, kamu mau nomor berapa?
aku : nomor delapan!!
dia : oke!! pokoknya aku bakalan pake nomor 8! tapi ingat yah, itu cuman buat kamu bebh! ingat ya , CUMAN BUAT KAMU aku pake nomor 8!
(dia cerita pake senyum termanis yang dia punya sama semangat, kalo apa yang dia ceritain bakalan dijadiin kenyataan)

lima :
dia : kamu mau lanjut kuliah di mana?
aku : aku? di jakartalah kalo bisa. soalnya di sini gak ada perkembangan. kan aku mau kerja di bagian broadcasting. di sini mana bisa maju? tapi mama aku gak bakalan setuju.
dia : ikut kata mama kamu aja! mama kamu pasti takut kamu gak bisa jaga diri. di sana pergaulannya keras.
aku : kan aku bisa jaga diri! trus tergantung orangnya pula!
dia : ia, emang. tapi percaya deh sama aku. kamu cuman bisa bertahan satu sampe dua tahun.
aku : trus aku kuliah di mana?
dia : DI DALAM KOTA AJA!
(di sini aku berharap aku bakalan satu kampus dengan dia kelak. dan di sini kau tarik kesimpulan, kalo dia care sama aku)

tulisan ini buat kamu. buat aku juga, supaya aku selalu ingat kalau ada orang yang pernah bilang hal terindah ke aku. makasih yah untuk tiga hari terindahnya :P

tanpa judul part II

setelah mencobanya, ternyata aku tidak bisa…

ini aku. gadis 16 tahun yang berusaha untuk mengerti keadaan. yang mencari kesempurnaan hidup. yang telah salah berkelana di dunianya. aku tak tahu apa yang aku rasakan sekarang. semuanya bercampur aduk. sakit hati, iri, benci dan jengkel. mungkin egoku yang tergerak untuk merasakan hal itu. tapi, jujur dari hati yang paling dalam aku tersakiti..
mungkin bodohku yang berpikir kaulah yang terbaik. bahwa aku tidak akan mengalami kesalahan yang sama untuk kedua kalinya. tapi, ternyata aku salah. aku bodoh dan akan selamanya begitu. mengapa kenyataan terlalu memihak? aku iri setiap kali mereka tersenyum. aku marah tiap kali mereka merayakannya. aku .. aku tidak tahu harus berbuat apa lagi.
aku tidak tahu kemana arus akan membawa jalanku. kemana takdir akan mempertemukan ku dengan kesempurnaan yang selama ini kau cari. terlalu susah untuk dijelaskan dan terlalu susah untuk memendam. kupikir memang aku tidak pantas untuk menerima kebahagiaan. sejak hari ini, dia melakukan kesalahan dari ketidaktahuanku.
ini aku. ini dayaku dengan segala kebodohanku. dengan segala keegoisanku. dengan segala kegoblokanku.ini rintihan hatiku. hati yang tersyarati dengan kepercayaanku. ini ceritaku. ini hidupku dengan kebodohanku yang telah membuka gerbang kedua untuk masa lalu..

ini tulisan cengeng dari seorang anak yang terlalu bodoh menghadapi kenyataan. yang terlalu menaruh harapn pada suatu hal yang belum pasti.

tanpa judul

ini kisah tentang pengkhianatan rasa.rasa yang tidak pernah bisa terbayarkan. meski kau menangis atau menjerit…

Aku ditampar oleh kenyataan. tak ada yang aku lakukan selain kaget dan tak percaya mendengar perkataannya . dunia seperti melemparku keluar. kilat mengancam tubuhku. dia menawarkan secangkir kopi di belakangku. tiada rasa. tiada warna. hanya hitam

dulu, jika begini air mataku akan keluar lalu aku akan menyesali kebodohanku. terus menyalahkan diri sendiri dan bersembunyi di balik tindisan kardus di daerah kumuh. mengotori wajahku dengan tanah dengan darah segar yang juga berasal dari tubuhku.

tapi kini entah mengapa aku tidak lagi menyalahkan diri sendiri, tidak lagi bersembunyi di balik tindisan kardus, tidak lagi mengotori wajahku dengan tanah dan tidak perlu lagi mencungkil kulitku sebagai pelampiasan. sekarang kenyataan menawarkanku rasa yang berbeda. entah mengapa aku yakin akan hal ini, meski jalan kedepannya aku tak tahu. di mana aku keras seperti batu, kuat seperti karang dan tegak seperti tiang. melihat dunia pemerintahan kejam, di sanalah aku terlahir.

berubah itu tidak mudah. meninggalkan kekasih tidak gampang. melupakan orang yang sangat kita sayangi amatlah sulit. tak menganggapnya lagi sebagai penopang hidup, hanya menjadi hiasan. aku ingin mendongakkan kepalaku ketika berjalan di depannya. mendonggakkan semua perasaan yang dulu hanya terpendam dalam ketakutan. aku ingin semua orang bahkan dunia tahu bahwa sekarang aku bebas.meski aku harus memulai cerita ini dari awal, yah.. memulai segala sesuatunya dari nol.


ini kisah tentang pengkhianatan rasa.rasa yang tidak pernah bisa terbayarkan dengan tangisan atau jeritan. dan aku telah merasakannya….


terima kasih telah meninggalkan luka yang akan kuingat selamanya. bukan dalam hatiku tetapi dalam hidupku...
posted by : irenejessicakalangi 

2 tahun yang lalu...

kalau aku bisa memilih, aku ingin 2 tahun yang lalu kembali..

aku lebih memilih untuk tidak mengingat hari ini. hari ini tepat 2 tahun di mana aku sudah tidak bersamanya. 2 tahun yang lalu penuh canda tawa. penuh kehangatan. penuh kasih sayang dan keceriaan. hidupku masih sempurna. aku masih ingat 2 tahun yang lalu aku membuatkannya kejutan ulang tahun. dia terpesona, kaget, karena tak menyangka kami akan melakukan itu. aku lihat ada air mata yang menetes di pipinya, tetapi segera ia membasuhnya.

di situlah kehangatan yang paling hangat kurasakan. rasa aman yang paling aman kurasakan. dan rasa bahagia yang paling bahagia. hari itu menjadi hari yang tidak akan pernah bisa dibeli, karena tahun terakhir aku merayakannya.
aku ingin keceriaanku di 2 tahun yang lalu kembali. aku tidak ingin waktu berputar. aku benci mendengar detik jam di kamarku. aku benci ketika orang mengatakan ‘waktu cepatlah berlalu’. aku ingin mereka berkata : ‘kembalikan waktu yang berharga itu padaku!!’

mungkin aku egois jika meminta agar Tuhan membawaku ke 2 tahun yang lalu. ke 2 tahun yang penuh kenangan. karena 2 tahun kemudian aku tidak bisa melakukan hal itu lagi kepadanya. aku hanya bisa mengatakan hal itu lewat sebuah gambar berbingkai yang ditutupi kaca. aku terdiam dan membisu. layaknya orang bodoh yang menangisi keadaan. aku ingin berteriak. tapi percuma saja, karena tidak akan bisa membalikkan kenyataan hidupku. Air mataku keluar setiap 4 desember tiba. Mungkin perlu dicatat bahwa 4 desember adalah hari seorang gadis ceria : IRENE JESSICA KALANGI bersedih.

Izinkanlah aku untuk menyanyikan lagu ini :
Happy birthday to you
Happy birthday to you
Happy birthday…
Happy birthday….
Happy birthday to you

‘papa selamat ulang tahun. kami semua menyayangimu. cintaku tidak akan pernah padam meskipun waktu berjalan. meskipun kita berada pada dimensi yang berbeda.’ :)
posted by : irenejessicakalangi 

curhatan teruntuk ayah

arti ayah bagiku ialah sosok lelaki tegas, bertanggung jawab dan pengertian yang bisa membahagiakan dan mengurus keluarga sampai berhasil…

ketika aku membuka mata, ayah sudah tak ada lagi. kupejamkan mata sesaat karena ketidakpercayaan itu melanda bak darah dalam tubuh. tapi ketika aku membukanya ayah memang sudah tak ada, dia telah pergi meninggalkan kami. diriku merasa asing tatkala mendengar ucap kata anak yang memanggil ayahnya dengan rasa sayang suci.
sosok ayah yang ‘hero’! mungkin aku tidak seberuntung mereka. tidak bisa memanggilnya sampai aku besar. air mataku jatuh terurai, bilamana hati seorang ibu melihat anaknya diculik begitu pula hatiku..

SAKIT SAKIT SAKIT…

buat ayah : mungkn hari” selanjutnya tak akan bersamamu lagi..
peluk cium mu tak akan pernah aku rasakan.
detak jantungmu tak akan ada yang mendengar
senyum dan marahmu tak akan menghiasi hari” ini

mungkin tidak mungkin kau kembali dalam hidupku. aku sungguh merindukan mu dan mencintaimu.

selamat jalan ayah..
kini aku telah melepasmu…

posted by : irenejessicakalangi 

e m b u n

• Ambillah embun itu untuk menghiasi alamMu. Dan biarlah embun yang Kau ambil menjadi sebuah kenangan terindah yang telah mengisi hidupku selama ini. Jadikanlah embun itu bagai penyejuk di kala panas menyayat hatiMu, di kala gundah karana perbuatan kami.. Karena embun itu telah kurelakan dan lebih memilihmu….

Merry Christmas papa….

Natal kali ini mungkin akan sepi dan sunyi tanpamu….
Natal kali ini mungkin tidak akan seramai waktu itu…
Natal kali ini mungkin berbeda dari yang lalu….

Tidak ada senyum penghias kepala keluarga. Tidak ada kepemimpinan seorang lelaki sejati. Karena memang telah tiada. Papa kau pergi tanpa kami sadari. Kami berat melepasmu, terutama aku yang sangat membutuhkan kasih sayangmu waktu itu. Kali ini kami akan memulai tahun yang baru tanpamu. Tak kami sangka akan begini jadinya. Tahun – tahun berikutnya tanpamu, tanpa kehadiranmu dan tanpa canda tawamu.

Ah, mungkin hanya bayangku ingin memelukmu. Mungkin hanya khayalku ingin memelukmu. Mungkin hanya egoku ingin melihatmu. Semua di dunia terasa asing bagiku tanpamu. Bagai orang asing yang kehilangan arah, bagai anak merindukan bulan yang mengiginkan hal yang tak mungkin.

Buat aku sadar Tuhan!!! Bahwa embun yang kau titipkan padaku telah pergi meninggalkan aku..
Buat aku sadar bahwa dunia hanya tempat persinggahan dan pelatihan hidup. Bahwa semua yang datang akan pergi, semua yang ada akan tiada jua, semua yang bearsal dari tanah akan kembali ke tanah. Aku hanya manusia yang tidak sempurna. Yang hanya selalu mengeluh setiap musimnya..

Tuhan kalau kau memang menyayanginya, ambillah dia dan buatlah ia bahagia di sana. Aku tahu ini semua hanya sementara, karena kau telah menyiapkan hal yang ‘terspesial’ yang akan tejadi dalam hidupku. Meskipun aku tidak melihat papa, tapi aku yakin Kau dan dia akan terus melihatku sampai Kau menjemputku…


• Kita tidak pernah tahu apa yang dalam hidup ini. Kejadiannya, faktanya maupun fenomenanya. Hidup hanya bagaikan permainan dan percaya ada orang yang memainkannya. Kalau kau kalah kau akan terbuang dan jika kau menang kau akan tetap ada..
posted by : irenejessicakalangi